Kepiting
Kepiting tidak seperti ikan atau daging yang tinggal dibelah dan dicomot ketika ingin menikmati nya. Butuh perlakuan khusus jika ingin menikmatinya semaksimal mungkin.
Yang kamu perlukan adalah senjata ampuh untuk memecah atau membuka cangkang kepiting. Bentuknya seperti tang. Setelah bagian cangkang atau capit terbuka kamu bisa langsung memakan daging atau menghisapnya.
Atau bisa menggunakan barang-barang yang keras seperti pisau yang ukuran besar, atau alat buat pemukul kentongan yang ada di pos ronda hehehe, karena cangkang nya sangat keras yang tidak mungkin kamu gigit.
.
Durian
Durian adalah makanan yang menurut saya paling enak, rasanya yang manis dan aromanya yang khas membuat orang akan selalu rindu dengannya.
Tetapi masih saja ada orang yang tidak suka dengan aroma dan rasanya, sampai-sampai buah durian dilarang di berbagai tempat.
Penderitaan bagi si durian tidak hanya di situ saja, orang yang akan memakannya juga harus meminta konsekuensinya di jauhi orang yang tidak suka dengan bau durian ketika makan durian.
Dan ketika membuka durian kita harus menggunakan sarung tangan agar tidak terkena duri dari kulit nya yang sangat tajam yang mampu membuat luka bila tidak hati-hati.
Ketika membukanya juga tidak bisa menggunakan tangan kosong, kita harus membuka skat yang ada di buah durian dengan menggunakan pisau atau parang karena itu sangat keras, dan ketika sudah menyobek skat yang ada pada buah durian kita harus menarik ujung satu dan ujung yang lain agar buah durian dapat terbelah dan bisa di nikmati.
Setelah di buka barulah salah satu buah terenak di dunia ini bisa di nikmati dengan santai.