Harmoni dan ritmik adalah dua elemen musik penting yang terkait dengan matematika.
Harmonisasi
Jika anda mendengarkan sebuah chord, itu adalah gabungan dari 2 atau lebih interval terts. Berikut beberapa macam chord & jarak intervalnya ( ):
- Minor : terts minor (3) + terts mayor (4)
- Mayor : terts mayor (4) + terts minor (3)
- Diminished : terts minor (3) + terts minor (3)
- Augmented : terts mayor (4) + terts mayor (4)
- Dan beberapa chord lain dengan lebih dari 2 terts (kombinasi mayor & minor), seperti chord 7 (dominan-septim), Mayor7/minor7, chord 9, 11, dan 13.
Semua pattern chord tersebut diterapkan untuk berbagai not awal (tonik) membentuk banyak variasi chord.
Scale atau tangga nada yang digunakan untuk membentuk chord juga selalu dibentuk oleh keteraturan matematika. Scale didefinisikan oleh jarak antara not. Di bawah ini adalah contoh skala mayor dan minor:
Meskipun seorang musisi mungkin tidak mahir dalam matematika, mereka menggunakan skala dan progresi chord untuk menerapkan keteraturan matematika.
Ritmik
Karena ada beberapa karya musik modern yang tidak memiliki tanda birama, saya mengatakan bahwa musik hampir selalu berada dalam keteraturan tanda birama.
Di awal not balok, ada tanda birama yang menunjukkan berapa banyak ketukan yang ada dalam satu bar dan nilai satu ketukan.
Misalnya birama 3/4: ada 3 ketukan dalam 1 bar, dan 1 ketukan itu adalah not 1/4. Birama 6/8: ada 6 ketukan dalam 1 bar, dan 1 ketukan itu adalah not 1/8.
Saat ini bahkan sudah muncul istilah genre baru buat artis yang bikin komposisi ‘njelimet’ secara ritmik, disebut Math Rock.
Banyak orang mengatakan bahwa selera musik selalu subjektif. Menurut orang yang mendengarkannya, itu baik atau buruk. Namun, dari perspektif teoritis, musik sangat objektif. Seperti halnya dalam matematika, benar atau salah adalah definitif.
Bahkan jika anda familiar dengan aplikasi musik, atau yang disebut DAW (Digital Audio Workstation) yang sistem rekamnya banyak menggunakan MIDI (Musical Instrument Digital Interface) semuanya bekerja dalam keteraturan matematis.