Apakah kesaksian dan informasi dari Yeonmi Park tentang Korea Utara adalah kredibel?
Siti Fatimah AbdullahTeacher
Apakah kesaksian dan informasi dari Yeonmi Park tentang Korea Utara adalah kredibel?
Share
Terus terang saja, setelah membaca ataupun melihat videonya kisah Park Yeonmi ini.
Park Yeonmi, North Korean Defector
Saya menemukan terlalu banyak in-konsistensi atau kejanggalan didalam ceritera-ceriteranya. Sebagai contoh,
Satu. Dia berceritera kisah pelariannya dari Korea Utara ke Tiongkok, bahwa,”When I was crossing the Gobi desert, scared of dying, I thought nobody cares, but you have listened to my story. You have cared.”
Kisah ini jelas tidak masuk akal karena Korea Utara tidak berbatasan langsung dengan padang pasir Gobi. Coba lihat peta ini,
Kedua. Dalam kesempatan yang berbeda kembali dia bercerita versi lain kisah pelariannya ke Tiongkok. Dia berceritera bahwa, ” We fled to China, my mother and I fell into the hands of human traffickers and she was sold into slavery before escaping to Mongolia.” Ditambah bumbu-bumbu bahwa dia dan ibunya dijadikan budak/slave dan diperkosa berulangkali oleh gang penyintas manusia (human traffickers).
Namun dari berbagai sumber lain, saya temukan bahwa Park Yeonmi bersama ibunya menyeberang ke China pada tahun 2007 dibantu oleh para misionaris Kristen di Tiongkok yang bekerja di Korea Utara. Di Tiongkok mereka dirawat oleh para missionaris tsb di sebuah panti sosial milik gereja.
Sekitar dua tahun kemudian yaitu di bulan April 2009, Park Yeonmi dan ibunya dibantu oleh gereja untuk pergi ke Mongolia dengan kereta api. Tujuan kepergian ke Mongolia adalah untuk mendapatkan suaka politik dari Kedutaan Korea Selatan di Ulan Bator. (Ulaanbaatar). Perjalanan dari Beijing ke Ulan Bator ditempuh secara nyaman dengan kereta api. Setelah mendapatkan suaka politik di Korea Selatan, Park bersama ibunya terbang ke Seoul di Korea Selatan.
Kesimpulan
Park Yeonmi adalah keluarga Kristen di Pyongyang. Ini jelas menunjukkan dia berasal keluarga yang cukup berada di Korea Utara.
Oleh karena kekristenan di Korea berkembang secara unik dikalangan keluarga dinasti Joseon yaitu para famili dan keturunan Yi Seong-gye pendiri dinasti Joseon.
Kekristenan dimulai oleh Yi Gwang-jeong dan Yi Seung-hun yang dibaptis menjadi jemaat Kristen di Beijing pada saat mereka melanjutkan studi di Tiongkok daratan. Kemudian kembali ke Pyongyang mereka mendirikan jemaat Kristen dan berkembang dikalangan kelompok menengah atas. Sedangkan rakyat jelata cenderung memilih Korean Shamanism, Chondoism atau Buddha.
Pelariannya ke China terjadi karena ayahnya ditangkap oleh pemerintah akibatnya keterlibatannya dalam penyelundupan barang-barang dari Tiongkok.
Setelah menamatkan Bachelor di Columbia University. Park Yeonmi menjadi Defector -Celebrity, dengan bekal kecantikan dan kepandaiannya bicara. Para penggemarnyapun tidak peduli ~ kemungkinan besar juga tidak paham ~ bahwa ceritera-ceriteranya penuh kejanggalan dan tidak nyambung satu dengan yang lain.
Apa yang perlu digaris bawahi disini, Park Yeonmi adalah aktivis LINK (Liberty in North Korea) sebuah NGO yang dibentuk dan didanai oleh NED. Sebuah organisasi yang sepenuhnya di danai oleh US Congress untuk membiayai propaganda dan gerakan yang melawan negara tidak nurut / mbalelo sama AS, seperti Cuba, Korea Utara, China, Russia, Iran, Vietnam.
Sebagai anggota LiNK, Park pindah dari Korea Selatan ke AS. Park juga hadir di LINK Summit di Pepperdine University, Malibu, California, di bulan Juni 2014. Aktif di kampanye LINK, the Jangmadang (장마당). Selain itu juga aktif membuat berbagai video dan publikasi tertulis di majalah, surat kabar yang isinya propaganda bagi kepentingan AS.
Posisi Park adalah sama dengan Chai Ling (Tiananmen) dan Rebiya Kadeer (Uyghur). Mereka juga di danai NED dan aktif melakukan propaganda bagi kepentingan politik AS.
Cai Ling dan Rebiya Kadeer siaran di VOA pada saat Tiananmen.
Foto ini bukti bahwa Cai Ling tidak berada di Tiananmen. Jadi suara jeritan dan tangisan Cai Ling itu hanyalah rekaman di studio VOA di Manila.
Kembali kepertanyaan diatas, saya serahkan sepenuhnya kepada pembaca, apakah akan mempercayai informasinya karena dianggap kredibel atau tidak.
Lihat sumber,
https://thediplomat.com/2014/12/the-strange-tale-of-yeonmi-park/
https://www.telegraph.co.uk/news/worldnews/asia/northkorea/11138496/Escape-from-North-Korea-How-I-escaped-horrors-of-life-under-Kim-Jong-il.html
https://en.m.wikipedia.org/wiki/Park_Yeon-mi
https://apnews.com/article/ap-top-news-north-korea-international-news-seoul-south-korea-d04acf4a138545b692ebd530d832c218