Sangat susah. Jika berbicara tentang masa depan, aturan yang berlaku saat ini akan mengalami perubahan. Menurut pendapat saya, di masa depan manusia akan semakin cenderung menjadi kapitalis dan materialistis, terutama lebih dari masa sekarang.
Pekerjaan yang dapat dioptimalkan akan semakin optimal. Sebagai contoh:
– Manajer Investasi: kemungkinan besar akan digantikan oleh kecerdasan buatan (AI). Bahkan bank bayangan terbesar di dunia, Blackrock, sudah menggunakan AI untuk menjalankan bisnisnya.
– Mengemudi mobil: sudah dapat digantikan oleh mobil otonom. Saat ini, teknologi ini hanya mencapai level 3 atau 4. Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa mobil otonom seperti yang terjadi dalam film Minority Report akan menjadi kenyataan. Hal yang sama juga berlaku untuk pesawat. Beberapa perusahaan pembuat pesawat sudah memiliki kemampuan tersebut.
Pekerjaan yang membutuhkan kreativitas, perhatian, dan waktu yang lama juga berpotensi digantikan oleh kecerdasan buatan. Sebagai contoh, orang yang membuat buku anak-anak menjadi nyata hanya dengan memasukkan prompt.
Disrupsi berikutnya akan terjadi di industri jasa. Pekerjaan seperti guru, perawat, dan pelayan mungkin akan dapat digantikan oleh kecerdasan buatan (AI). Jika penulis dan ilustrator saja dapat digantikan, maka karir orang-orang akan bergerak ke arah mana?
Menurutku, masa depan adalah kesempatan emas bagi mereka yang memiliki kekayaan dan bakat. Mereka dapat mengejar impian dan menjadi ahli di berbagai bidang, seperti James Cameron yang mahir sebagai sutradara, penulis, dan penyelam. Mereka dapat melakukannya karena memiliki banyak waktu luang, karena pekerjaan-pekerjaan lain telah diambil alih oleh kecerdasan buatan (AI) yang lebih murah daripada pekerjaan manusia. Namun, hal ini hanya berlaku bagi mereka yang berbakat dan berduit. Bagi orang biasa seperti saya, mungkin akan mengalami kesulitan ekonomi. Siapa tahu, aku bisa menjadi salah satunya. Kenyataannya memang pahit.
1/ AI sebagai Istri (credit to reddit)
2/ AI mereview Film
3/ AI menggambar