Mengapa kamu memilih bersekolah di Kanada?
Share
Sign Up to our social questions and Answers Engine to ask questions, answer people’s questions, and connect with other people.
Login to our social questions & Answers Engine to ask questions answer people’s questions & connect with other people.
Lost your password? Please enter your email address. You will receive a link and will create a new password via email.
Please briefly explain why you feel this question should be reported.
Please briefly explain why you feel this answer should be reported.
dulu ini alasan saya…
kalau mau diskusi.. feel welcome buat japri ya 🙂
1. Kualifikasi Lulusan Diakui Diseluruh Dunia
Standar akademik Kanada yang tinggi dan kualitas kontrol yang ketat berarti kalian akan mendapatkan pendidikan berkualitas tinggi. Jaminan mutu bagi mahasiswa lulusan Kanada, akan membuka pintu bagi masa depan dan menguntungkan karier kalian dalam jangka panjang karena telah diakui secara mendunia.
2. Pendidikan yang Terjangkau
Biaya hidup dan biaya kuliah untuk mahasiswa internasional umumnya lebih rendah di Kanada daripada di negara lain. Berkisar mulai 100 juta – 150 juta per tahun.
3. Masyarakat yang Multikultural
Warga Kanada dikenal ramah, terbuka, dan memiliki rasa toleransi yang tinggi. Kanada pun dengan sangat senang menyambut mahasiswa dari negara manapun bahkan lebih dari 200 etnis.
4. Masyarakat yang sehat dan aman
Perserikan Bangsa-Bangsa secara konsisten menempatkan Kanada sebagai salah satu tempat terbaik di dunia untuk hidup. Kalian akan menikmati semua kebebasan yang melindungi warga Kanada seperti menghormati hak asasi manusia, kesetaraan, masyarakat yang stabil dan damai, serta kebersihan udara yang baik.
5. Pendidikan Bahasa Kelas Dunia
Kanada adalah salah satu negara yang menggunakan bilingual atau dua bahasa. Kanada dianggap sebagai pemimpin dunia dalam pelatihan bahasa karena pengajaran bahasa Prancis dan Inggris sebagai bahasa pertama dan kedua merupakan bagian terpadu dari pendidikan Kanada.
6. Kehidupan Kampus yang Menyenangkan
Dari perpustakaan dan fasilitas olahraga yang berkualitas Olimpiade, hingga ruang konser publik dan galeri seni, kampus-kampus di Kanada menawarkan kepada kalian peluang yang besar untuk menggabungkan pembelajaran dan waktu santai.
7. Kesempatan penelitian yang inovatif dan Melimpah
Sistem pendidikan di Kanada didasarkan pada budaya penelitian dan pengembangan dengan fasilitas penelitian yang sangat baik yang didukung oleh pemerintah dan industri Kanada.
8. Land of Possibilities
Lingkungan akademik Kanada yang sangat dinamis, kalian tidak hanya akan memperoleh pengetahuan dan keterampilan dalam analisis dan komunikasi, tetapi kalian juga akan belajar bagaimana mengekspresikan diri, menunjukkan kreativitas dan mengembangkan rasa percaya diri kalian.
9. Peluang Imigrasi
Beberapa siswa internasional setelah lulus dengan memiliki jaminan mutu dan pengalaman kerja di Kanada, dapat mengajukan permohonan izin tinggal permanen tanpa harus meninggalkan Kanada. Informasi lebih lanjut tentang kemungkinan imigrasi ke kanada setelah sekolah Anda selesai, silakan kunjungi Immigration, Refugees and Citizenship Canada
Selain itu, kuliah di luar negeri akan menuntut jadi lebih mandiri. Bahkan mulai berpikir untuk kuliah dan kerja di Kanada, ini hal yang berat namun setelah dijalani akan sangat menyenangkan. Bahkan bisa membuat hidup jadi lebih menyenangkan.