Oke ini dia,
- Apakah ini sikat ajaib?
Adegan seorang dokter sedang mencoba menyelamatkan pasiennya yang sekarat menggunakan alat defibrilator atau alat pacu jantung. Tapi, ternyata yang digunakan dokter dalam adegan tersebut adalah sikat pembersih kamar mandi yang disambungkan dengan kabel.
- Kematian yang pending
Diceritakan kalau perempuan itu tertembak tepat di kepalanya. Tapi masih sempat berbincang panjang kali lebar.
Sempat liat hp juga. Sepertinya nonton video🤔.
Akhirnya, ajalnya benar-benar datang menjemput. Semoga amal ibadahnya diterima dan diampuni dosanya, Aamiin, Al-fatihah.
- Pak polisi super kuat
Pak polisi yang di perankan oleh Ajay Devgan ini benar-benar kuat, ya. Saking kuatnya sampe bisa Nyabut tiang lampu di beton pakai tangan kosong, buat basmi berandalan.
- Lem super
Mobilnya terbang. Abis itu mobilnya muter-muter, sampe ngepot tapi pak polisinya tetap nggak jatuh. Tetap bertahan dengan posisinya yang stay cool abis. Pasti lem yang dipakai di pantatnya Itu lem super, soalnya kuat banget.
- Tamparan maut si ibu atau mbaknya yang ratu drama, ya?
Si mbak yang pakai sari warna hijau ditampar sama ibu yang pakai sari warna pink. Kejadiannya tuh si mbak sari hijau ditampar, lalu terlempar sampai menambrak tirai, tiba-tiba si mbak sari hijau itu meraih tirai putih dan melilitkannya di lehernya sendiri. Wow🙄
- Pisang itu tajam, ya?
Tidak ada senjata, pisang pun jadi.
Apa usus saya baik-baik saja, ya, setelah makan pisang? Apa tidak luka? 😂
Terakhir,
- Bernyanyi dan menari di mana pun.
Bernyanyi sambil menari, dan terkadang menari dengan melibatkan banyak orang sepertinya sudah menjadi ciri khas film India. Kalau tidak bernyanyi dan menari saya rasa bukan film India namanya, iya kan?
Tapi saya berpikir, apa di film horornya juga tetap ada nyanyian dan tarian?🤔 hm, saya belum tahu, saya belum pernah melihat film horor India.
EDIT
- Suster tidak mengerti keadaan
Siapa yang tidak tahu serial India berjudul Uttaran, yang sepertinya sudah menjadi legend di Indonesia. Menceritakan kisah persahabatan antara Ichcha dan Tapasya, dua anak manusia yang memiliki latar belakang kehidupan yang sangat jauh berbeda.
Ada adegan di mana, ichcha mengalami kecelakaan dan harus dilarikan ke rumah sakit yang sama seperti Tapasya, yang juga sedang kritis. Di sana Ichcha kritis, dia sudah kepayahan akan hidupnya. Jadi maka dari itu ichcha memutuskan untuk mendonorkan jantungnya pada Tapasya.
Jadilah ichcha di operasi. Dan sebelum itu surat perizinannya harus di tanda tangani terlebih dahulu. Karena tim dokter tidak tahu menahu soal keluarganya, dan ichcha juga sudah tidak punya banyak waktu lagi untuk bercing-cong ria.
Jadi suster memutuskan meminta ichcha sendiri yang tanda tangan. Hey! Itu suster pikirannya gimana, sih?🙄 ichcha lagi sekarat mau meninggal, tapi masih sempet-sempetnya di mintain tanda tangan buat operasi🤨.
Ditambah itu darah dimukanya ichcha nggak dibersihin dari awal masuk ruang perawatan sampe masuk kamar mayat, itu si ichcha masih cuci muka pake darah🤣. Ampun deh, mungkin maksudnya biar nggak keliatan itu bukan Tina dutta kali, ya. Wkwk
- Kumis sakti, saingannya suling sakti caesar.
Ini si Om kumisnya benar-benar sakti. Tinggal usap kumis, musuh langsung terlempar jauh.
Wah! Sepertinya si Om titisan dewa.
- Perut karet
Adegannya si paman ini di tembak, tapi ajaibnya peluru yang ditembakan malah Mantul, balik lagi ke si penembaknya. WOW😱, sungguh luar binasah.
- Cuci laptop, biar putih bersih. Tapi kok nggak putih-putih, ya? Atau munkin harus pakai serum whitening?
Nggak tahu apa yang dipikirin Gopi, laptop suaminya juga dicuci, lho. Sungguh istri yang rajin. Tapi nggak gitu juga kali😭. Prihatin saya liatnya, gop. Duh🤧.
Pake dijemur pula😑, aih.
.
Ya, terlepas dari segala kekonyolan yang ada, film India tetap memiliki banyak penggemar setianya, termasuk saya😂.