Faktanya memang banyak fresh graduate yang belum siap kerja. Lalu, bagaimana cara mengatasi hal ini? Salah satu solusinya adalah mengikuti bootcamp.
Idealnya, bootcamp bisa diambil sambil kuliah. Namun, jika sudah terlanjur lulus, luangkan waktu sekitar 2 bulan untuk mengikuti program bootcamp yang dapat mempercepat kemampuan Anda.
Pada akhirnya, Anda akan memiliki ijazah, keterampilan, dan juga koneksi kerja (jika bootcamp yang Anda ikuti berkualitas).
Lanjutkan dengan magang selama beberapa bulan. Bangun kredibilitas dan buat CV Anda semenarik mungkin. Ini adalah langkah-langkah sederhana agar Anda tidak dicap sebagai fresh graduate yang tidak siap kerja.